• UGM
  • IT Center
Universitas Gadjah Mada Kanal Pengetahuan dan Informasi
Sekolah Pascasarjana UGM
  • Beranda
  • Pendidikan
  • Penelitian
  • Pengabdian Masyarakat
  • Beranda
  • Kanal Pengetahuan
  • Simulasi Evakuasi Erupsi Gunung Merapi di SDN Umbulharjo oleh Magister Manajemen Bencana UGM

Simulasi Evakuasi Erupsi Gunung Merapi di SDN Umbulharjo oleh Magister Manajemen Bencana UGM

  • Kanal Pengetahuan, Pengabdian Masyarakat
  • 29 July 2025, 08.07
  • Oleh: Admin~
  • 0

Simulasi Evakuasi Erupsi Gunung Merapi di SDN Umbulharjo: Mempersiapkan Generasi Tangguh

Pada 23 Agustus 2024, SDN Umbulharjo, yang berada di kawasan rawan bencana, menjadi lokasi simulasi evakuasi erupsi Gunung Merapi. Dalam simulasi ini, siswa, guru, dan berbagai instansi terkait bersinergi untuk melatih kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana yang dapat terjadi kapan saja. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Pengabdian Penguatan Pilar Ketiga SPAB yang diinisiasi oleh Magister Manajemen Bencana, Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada.

Simulasi dimulai dengan tanda bahaya dari Koordinator Komunikasi EWS, Tri Nuri Suistyaningtum, yang memantau aktivitas vulkanik Merapi. Saat peningkatan aktivitas terdeteksi, sirine berbunyi, menandai dimulainya evakuasi. Siswa diarahkan dengan tenang menuju titik kumpul di lapangan sekolah. Mereka tampak antusias dan tertib, mengikuti setiap arahan dengan penuh perhatian.

Kepala Sekolah SDN Umbulharjo, Albertus Kristianta Wicaksana, mengungkapkan rasa bangganya terhadap anak didiknya. “Anak-anak sangat antusias, bahkan beberapa di antaranya berperan sebagai korban dalam skenario evakuasi. Mereka diajarkan cara bertahan dalam situasi darurat serta mengenal langsung tempat pengungsian,” katanya. Latihan ini bukan hanya sekadar simulasi, tetapi juga pelajaran penting bagi para siswa tentang bagaimana menyelamatkan diri saat terjadi bencana.

Dalam kegiatan ini, mahasiswa dan dosen Universitas Gadjah Mada turut serta. Prof. Dr. Sudjito, S.H., M.Si., sebagai dosen pembina, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah implementasi nyata dari tridarma perguruan tinggi. “Pengabdian, penelitian, dan pendidikan dalam konteks kebencanaan adalah inti dari kegiatan ini,” jelasnya. Kehadiran mahasiswa juga menjadi peluang bagi mereka untuk belajar dari situasi lapangan.

Universitas Gadjah Mada

Jl. Teknika Utara, Pogung, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta, 55284
 Telp. (0274) 544975, 564239
 Email : sps@ugm.ac.id

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY